Syarat & Ketentuan Sewa Motor di Lajur Prima
SYARAT PENYEWAAN
1. Dokumen Wajib:
- KTP asli penyewa sebagai jaminan (wajib).
- Dua identitas pendukung (bisa milik penyewa atau pembonceng), contoh:
- NPWP
- BPJS
- SIM A/B/C
- Kartu Pelajar/Kartu Mahasiswa
- Kartu Pegawai/ID Card Kantor
- KITAS (WNA)
- Pasport
- Kartu Keluarga (KK)
2. Verifikasi Data:
- Foto selfie penyewa.
- Screenshot akun media sosial aktif (Instagram/Facebook/Tiktok).
- Menunjukkan tiket perjalanan atau bukti reservasi hotel bagi wisatawan.
3. Persyaratan Usia & Kondisi Penyewa:
- Penyewa minimal berusia 18 tahun.
- Dalam kondisi sehat jasmani & rohani serta mampu mengendarai sepeda motor.
4. Metode Pembayaran:
- Pembayaran dilakukan di awal saat motor diserahkan.
- Menerima pembayaran via tunai, transfer bank, atau QRIS.
- Tidak ada pengembalian dana jika motor dikembalikan lebih cepat.
KETENTUAN SEWA
1. Durasi Sewa & Biaya Overtime
- Sewa dihitung per 24 jam dari waktu serah terima unit.
- Keterlambatan pengembalian (overtime):
- Kurang dari 5 jam: Rp10.000 per jam.
- Lebih dari 5 jam: Dihitung sebagai 1 hari sewa penuh sesuai tarif motor.
2. Penggunaan & Batas Wilayah
- Motor hanya boleh digunakan di dalam wilayah Solo Raya (Solo, Sukoharjo, Karanganyar, Boyolali, Klaten).
- Penggunaan ke luar kota wajib izin terlebih dahulu dan dapat dikenakan biaya tambahan.
- Dilarang menggunakan motor untuk:
- Balap liar atau ugal-ugalan di jalan.
- Kegiatan ilegal atau melanggar hukum.
- Mengangkut barang berlebihan yang membahayakan keselamatan.
- Disewakan kembali atau dipindahtangankan kepada pihak lain.
3. Perawatan & Pengembalian Motor
- Motor harus dikembalikan dalam kondisi semula, termasuk jumlah bensin, dan kelengkapan unit.
- Ketentuan bensin saat pengembalian:
- Motor harus dikembalikan dengan minimal jumlah bensin yang sama saat diterima.
- Jika kurang, penyewa akan dikenakan biaya pengisian bensin sesuai tarif yang berlaku.
- Kehilangan atau kerusakan kelengkapan motor:
- STNK: Denda Rp500.000.
- Helm: Denda Rp150.000 per unit.
- Kunci motor hilang: Denda Rp500.000 atau lebih tergantung biaya duplikat.
- Jika terjadi kerusakan, kehilangan, atau kecelakaan, penyewa bertanggung jawab atas biaya perbaikan atau penggantian sesuai ketentuan.
OPERASIONAL & LAYANAN ANTAR JEMPUT
- Garasi Lajur Prima beroperasi 24 jam untuk pengambilan dan pengembalian motor langsung di lokasi.
- Layanan antar jemput motor tersedia pukul 06.30 WIB – 21.00 WIB.
- Layanan antar jemput di luar jam operasional dikenakan biaya tambahan atau mengikuti ketersediaan tim.
- Biaya layanan antar jemput menyesuaikan jarak lokasi penyewa dan diinformasikan sebelum transaksi.
TANGGUNG JAWAB & RISIKO PENYEWA
- Penyewa bertanggung jawab penuh atas motor selama masa sewa, termasuk risiko kehilangan dan kecelakaan.
- Jika motor hilang, penyewa wajib mengganti sesuai harga pasar unit tersebut.
PENOLAKAN & PEMBATALAN SEWA
- Lajur Prima berhak menolak penyewaan jika:
- Dokumen tidak valid atau mencurigakan.
- Penyewa menolak proses verifikasi data.
- Ada indikasi penyalahgunaan kendaraan.
- Pembatalan Sewa:
- Jika penyewa membatalkan setelah pembayaran, dana tidak dapat dikembalikan kecuali dalam kondisi tertentu yang disepakati.
- Jika terjadi force majeure (bencana alam, keadaan darurat, atau kebijakan pemerintah), refund dapat diberikan dengan syarat tertentu.
PENARIKAN UNIT SEBELUM MASA SEWA BERAKHIR
- Lajur Prima berhak menarik motor sebelum masa sewa berakhir jika:
- Penyewa melanggar ketentuan yang disepakati.
- Penyewa tidak dapat dihubungi dalam jangka waktu tertentu.
- Motor digunakan di luar kota tanpa izin.
KEAMANAN & TATA TERTIB BERKENDARA
- Penyewa wajib mematuhi peraturan lalu lintas yang berlaku.
- Jika penyewa mendapatkan tilang atau sanksi hukum lainnya, penyewa bertanggung jawab atas semua biaya dan konsekuensi hukum yang timbul.
- Lajur Prima tidak bertanggung jawab atas kehilangan barang pribadi penyewa selama masa sewa.
PERSETUJUAN PENYEWA
- Dengan menyewa di Lajur Prima, penyewa dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui semua Syarat & Ketentuan ini.
- Segala bentuk pelanggaran terhadap syarat & ketentuan ini dapat dikenakan sanksi sesuai kebijakan Lajur Prima.
Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi kami.
Terima kasih telah memilih Lajur Prima – Rental Motor Solo Terpercaya!